Rayakan Ulang Tahunnya, Kidz Station Distribusikan 5000 Donasi Mainan Anak-Anak

- Kamis, 23 September 2021 | 12:36 WIB
Kidz Station (dok. PT. MAP Aktif Adiperkasa Tbk)
Kidz Station (dok. PT. MAP Aktif Adiperkasa Tbk)

HALLO SIDOARJO, Dalam rangka perayaan ulang tahunnya ke-22 yang jatuh pada 27 September 2021, Kidz Station toko mainan anak-anak, perlengkapan pakian, AMP, dan alat tulis, akan mendistribusikan 5000 mainan anak-anak bagi yang membutuhkan.

Pendistribusiannya akan dilakukan melalui beberapa pihak yang berfokus pada kesejahteraan anak.

Perayaan tahun ini, mengambil tema “Never Ending Fun” dimana, selama dua dekade terakhir, KidzStation yang merupakan brand dari PT. MAP Aktif Adiperkasa telah menciptakan tokonya menjadi tujuan belanja yang unik.

Baca Juga: Masyarakat Adat Suku Tengger Rayakan Hari Raya Yadnya Karo Secara Sederhana Ditengah Pandemi

Selain itu, juga menyebarkan kegembiraan kepada jutaan anak dan orang tua di Indonesia.

Senior General Manager Kidz Station dari PT MAP Aktif Adiperkasa Tbk,  Yoke Latif mengatakan, hadirnya Kidz Station sampai saat ini, adalah berkat seluruh masyarakat.

“Terutama anak-anak Indonesia yang telah menjadikan kami sebagai happy place mereka saat bersama keluarga”, tuturnya.

Baca Juga: BMKG Menghimbau Waspadai Cuaca Ekstrim dan Hujan Lebat Sepekan ke Depan di Sejumlah Wilayah Baca Juga: BMKG Menghimbau Waspadai Cuaca Ekstrim dan Hujan Lebat Sepekan ke Depan di Sejumlah Wilayah

Yoke menambahkan, Kidz Station memberikan pengalaman bermain yang tak terhingga, tidak hanya untuk anak kecil tetapi juga untuk para orang tua.

Sebagai bentuk komitmen untuk terus menjadi tempat kebahagiaan anak-anak, Kidz Station akan mendistribusikan sebanyak 5000 mainan kepada anak-anak yang membutuhkan.

Pendistribusian tersebut lanjut Yoke, melalui beberapa pihak yang berfokus kepada kesejahteraan anak-anak seperti yayasan, non-profit organization, institusi pendidikan, dan rumah sakit di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Kian Diminati Anak Muda, Pemprov Jatim Terus Siapkan Wadah Beserta Ekosistimnya Bagi Perintis Startupp

Tahun ini, perayaan ulang tahun Kidz Station ditujukan untuk mengapresiasi seluruh masyarakat, terutama anak-anak, yang telah berkontribusi positif di lingkungan sekitar.

“Sebagai wujud bangga terhadap anak-anak Indonesia, Kidz Station akan menyebarkan kebahagiaan kepada anak-anak melalui donasi mainan”, kata Yoke dalam keterangan tertulisnya yang diterima HalloSidoarjo.com, Kamis, 23 September 2021.

Halaman:

Editor: Yanuar Azis Tofan

Sumber: PT MAP Aktif Adiperkasa Tbk

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Waspadai dan Kenali Gagal Jantung Sejak Dini

Kamis, 2 Desember 2021 | 12:37 WIB

Hoya, Puspa Nan Cantik Kaya Manfaat

Rabu, 17 November 2021 | 18:57 WIB

Sensasi Nasi Buk Kota Malang, Begini Cara Membuatnya

Selasa, 2 November 2021 | 16:20 WIB

Pria Wajib Tau! 7 Makanan untuk Kesehatan Mr. P

Senin, 27 September 2021 | 07:05 WIB

Begini Kiat Mengasuh Anak Berkebutuhan Khusus

Senin, 20 September 2021 | 18:21 WIB

Terpopuler

X